TPA & TOEFL

Kamis, 16 Juni 2011

Bahaya Minum Air Putih Sambil Berdiri





Dalam suatu kajian kesehatan akupuntur yang diadakan salah satu ahli
akupuntur. Ini dibuktikan dari segi kesehatan.

Air minum yang masuk dengan cara minum sambil duduk akan disaring oleh sfringer.
Sfringer adalah suatu struktur maskuler (berotot) yang bisa membuka (sehingga air kemih bisa lewat) dan menutup. Setiap air yang kita minum akan disalurkan pada pos- pos penyaringan yang berada di ginjal....

Nah Jika kita minum berdiri, Air yang kita minum tanpa disaring lagi.
Langsung menuju kandung kemih... Ketika langsung menuju kandung kemih, maka terjadi pengendapan disaluran ureter..

Karena banyak limbah-limbah yang menyisa di ureter. Inilah yang bisa
menyebabkan penyakit kristal ginjal.

Salah satu penyakit ginjal yang berbahaya.. Susah kencing itu penyebabnya. .

Cara mengatasinya :
1. biasakan minum duduk.
2. banyak minum air putih tapi jangan kebablasan dan jangan terburu-buru

Sejarah Ninja




Ninja dalam sejarah Jepang itu seperti sebuah bayangan,,Shinobi atau Ninja (dalam bahasa Jepang:忍者, harafiah, "Seseorang yang bergerak secara rahasia") adalah seorang pembunuh yang terlatih dalam seni ninjutsu (secara kasarnya seni pergerakan sunyi) Jepang. Ninja, seperti samurai, mematuhi peraturan khas mereka sendiri, yang disebut ninpo. Menurut sebagian pengamat ninjutsu, keahlian seorang ninja bukanlah pembunuhan tetapi penyusupan. Jadi, keahlian khusus seorang ninja adalah menyusup dengan atau tanpa suara. Saat ini, ninja seperti legenda,seperti figure yang dipuja, muncul di game-game dan kartun anak-anak, juga sebagai genre dari film action seni bela diri.

Ninja biasanya segera dikaitkan dengan sosok yang terampil beladiri, ahli menyusup dan serba misterius seperti yang tampak di dalam film atau manga. Dalam kenyataannya penampilan ninja yang serba hitam ada benarnya, namun jika ada anggapan bahwa ninja identik dengan pembunuh brutal, berdarah dingin, pembuat onar, tukang sabotase, tidak demikian adanya. Kata ninja terbentuk dari dua kata yaitu nin dan sha yang masing-masing artinya adalah tersembunyi dan orang. Jadi ninja adalah mata-mata profesional pada zaman feudal jepang. Sejarah ninja juga sangat sulit dilacak. Info mengenai keberadaan mereka tersimpan rapat-rapat dalam dokumen-dokumen rahasia.

Ninja juga bisa diartikan sebagai nama yang diberikan kepada seseorang yang menguasai dan mendalami seni bela diri ninjutsu. Nin artinya pertahanan dan jutsu adalah seni atau cara. Kata ninja juga diambil dari kata ninpo. Po artinya adalah falsafah hidup atau dengan kata lain ninpo adalah falsafah tertinggi dari ilmu beladiri ninjutsu yang menjadi dasar kehidupan seorang ninja. Jadi ninja akan selalu waspada dan terintregasi pada prinsip ninpo.

Ninja dalah mata-mata profesionl di zaman ketika para samurai masih memegang kekuasaan tertinggi di pemerintahan jepang pada abad 12. Pada abad 14 pertarungan memperebutkan kekuasaan semakin memanas, informasi tentang aktivitas dan kekuatan lawan menjadi penting, dan para ninja pun semakin aktif. Para ninja dipanggil oleh daimyo untuk mengumpulkan informasi, merusak dan menghancurkan gudang persenjataan ataupun gudang makanan, serta untuk memimpin pasukan penyerbuan di malam hari.karena itu ninja memperoleh latiham khusus. Ninja tetap aktif sampai Zaman Edo (1600-1868), dimana akhirnya kekuasaan dibenahi oleh pemerintah di zaman edo

Gerakan beladiri ninjutsu hanya tendangan, lemparan, patahan, dan serangan. Kemudian dilengkapi dengan teknik pertahanan diri seperti bantingan, rolling dan teknik bantu seperti meloloskan diri, mengendap, dan teknik khusus lainnya. Namun, dalam prakteknya ninja menghindari kontak langsung dengan lawannya, oleh karena itu berbagai alat lempar, lontar, tembak, dan penyamaran lebih sering digunakan. Berbeda dengan seni beladiri lain. Ninjutsu mengajarkan teknik spionase, sabotase, melumpuhkan lawan, dan menjatuhkan mental lawan. Ilmu tersebut digunakan untuk melindungi keluarga ninja mereka. Apa yang dilakukan ninja memang sulit dimengerti.


Pada satu sisi harus bertempur untuk melindungi, di sisi lain ninja harus menerapkan “berperilaku kejam dan licik” saat menggunakan jurus untuk menghadapi lawan. Disisi lain ajaran ninpo memberi petunjuk bahwa salah satu tujuan ninjutsu adalah mengaktifkan indra keenam mereka. paduan intuisi dan kekuatan fisik pada jangka waktu yang lama memungkinkan para ninja untuk mengaktifkan indra keenamnya. Sehingga dapat mengenal orang lain dengan baik dan mengerti berbagai persoalan dalam berbagai disiplin ilmu.

Rabu, 15 Juni 2011

Gorila ini Mati Akibat Perburuan Liar


Tiga bayi gorila dan satu induk gorila dewasa mati di Taman Nasional Rwanda. Hal ini terjadi akibat perburuan liar dan pengrusakan ekosistem di kawasan tersebut. Kini, hanya 680 gorila yang tersisa di dunia.
Seperti dilansir Reuters, Kamis (20/5/2010), gorila menjadi hewan primata paling langka saat ini. World Wildlife Fund (WWF) mencatat, setengah dari populasi hewan tersebut tinggal di kawasan Pegunungan Virunga, yang berbatasan dengan Rwanda, Uganda, dan Republik Kongo. Sisanya hidup di Taman Nasional Bwindi di Uganda.
“Kami semua sangat terkejut dengan kematian bayi-bayi gorila tersebut. Termasuk implikasinya terhadap populasi gorila secara keseluruhan,” kata Direktur Program Konservasi Gorila Eugene Rutagarama.
Primata-primata langka tersebut kini terus diburu. Nasib mereka terancam oleh para pemburu liar, perusak hutan dan penyakit akibat keracunan.
Padahal, gorila bisa menjadi daya tarik wisata yang paling diandalkan bagi masyarakat sekitar. Selain itu, gorila juga menjadi penyeimbang ekosistem di hutan.

10 Jenis Hewan yang Dapat Menjaga Kelestarian Lingkungan

Ternyata, hewan pun mempunyai keistimewaan yaitu mampu menjaga kelestarian bumi. Apa sajakah hewan-hewan tersebut dan bagaimana hewan tersebut bisa dibilang menjaga kelestarian lingkungan. Langsung saja di simak bawah ini :
1. Ball Python

Hewan tak berkaki ini bisa ditemukan di Afrika, makanan mereka antara lain tikus dan hewan pengerat lainnya. Hewan ini membantu mengekang bertambahnya populasi tikus sehingga sangat bermanfaat bagi ekosistem tersebut.
2. Burung Pelatuk
Kabar baiknya, burung ini suka memakan banyak serangga dan rayap, sehingga populasi hama tersebut bisa dikontrol.

Kabar buruknya, 2 jenis spesies pelatuk hanya bisa ditemukan di Grand Cayman, AS.
3. Srigala Fennec
Srigala Fennec (Fennec fox) memiliki pendengaran yg luar biasa yg membantu mereka menemukan lokasi persembunyian mangsa mereka di bawah tanah, yaitu hewan pengerat. Meningkatnya populasi pengerat tsb sangat berbahaya bagi hasil panen perkebunan.

Keberadaan srigala ini menyeimbangkan populasi hama-hama tsb. Tapi sayang hewan ini banyak yang telah kehilangan habitat asli mereka dan menjadi korban perburuan liar oleh manusia. Padahal hewan ini tak merugikan manusia.
4. African Grey Parrot
Burung ini merupakan “sahabat baik” bagi hutan tropis, karena mereka lah yang menabur benih dan bibit pepohonan di hutan. Mereka juga memakan nektar, sehingga membantu sekali proses penyerbukan berbagai macam tanaman di hutan.

Mereka mempunyai tingkat intelegensia yang tinggi seperti halnya simpanse dan lumba-lumba, tidak seperti burung-burung lainnya,
5. Lemur
Makhluk berekor cincin ini merupakan hewan yang “eco-friendly”, dan berasal dari Madagaskar. Seperti halnya African Grey Parrot, lemur juga memakan buah-buahan tropis, jadi secara tidak langsung juga menebar benih pepohonan di hutan.

Ini sangat berguna bagi hutan Madagaskar yg telah kehilangan lebih dari 80% hutannya karena illegal logging dan pertanian manusia.
6. Hiu Putih

Hiu putih memang di kenal sangat ganas. Namun, tahu tidak kalau hewan ini memiliki peran penting dalam menjaga ekosistem laut, mereka memakan hewan-hewan laut yang merugikan, dan yg dapat merusak perputaran rantai makanan di laut.
7. Cacing Tanah
Hewan yg suka menggeliat ini suka memakan dedaunan yang jatuh dan membantu dalam proses penyuburan dan penggemburan tanah.

Mereka membuat lobang-lobang di tanah sehingga udara dan air bisa masuk dengan mudah. Cacing tanah merupakan “pupuk yang ideal” bagi tumbuhan. So jangan dibuang apalagi dibunuh.
8. Kumbang Tahi
Kumbang yang satu ini memainkan peran yg sangat krusial dalam dunia pertanian, karena mereka suka mengubur dan mengkonsumsi pup alias feces alias tahi/telek.

Hal ini selain meningkatkan perputaran nutrisi di tanah, tetapi juga “menyelamatkan hewan ternak kita”, karena bisa mengurangi dampak penyebaran penyakit lewat kotoran hewan.
Berdasarkan laporan dari American Institute of Biological Sciences , industri peternakan sapi di AS bisa menghemat $380 juta karena keberadaan hewan ini. Ini memang pekerjaan yg menjijikkan tapi lihat manfaatnya..
9. Burung Heriang
Burung berkepala botak ini sangat berguna karena burung ini bertugas/tugasnya sebagai pengumpul sampah.

Mereka memakan bangkai hewan, sehingga bisa membantu menghentikan penyebaran penyakit, dan membuat lingkungan tetap bersih.
Itulah hikmah penciptaan burung heriang ini. Sayang sekali spesies burung eco-friendly ini semakin berkurang karena perburuan dan kehilangan habitat asli, terutama di Kalifornia dan Eropa.
10. Lebah

Hewan kecil ini juga ternyata masuk kategori 10 Hewan yang Paling Ditakuti oleh Manusia, karena sengat mereka bisa sangat menyakitkan bagi kita. Tapi jangan marah dulu, mereka sangat berguna dalam proses penyerbukan bunga.

Hal Penting Dalam Budidaya Kura-Kura

Budidaya kura-kura merupakan salah satu hal penting dan mulia untuk dilakukan. Terkait dengan kondisi binatang yang memiliki cangkang keras ini, yang kian sedikit keberadaannya di alam bebas.
Salah satu penyebab adalah adanya eksplorasi liar dari manusia, yang menjadikan kura-kura sebagai komoditi. Baik untuk dinikmati dagingnya sebagai salah satu menu makanan yang berharga mahal. Atau memanfaatkan cangkang kura-kura yang memiliki nilai tinggi.

 Pelestarian Kura-Kura
Banyak orang yang memiliki kesulitan saat hendak melakukan budidaya kura-kura. Salah satu alasannya adalah bahwa dalam proses pembudidayaannya, dibutuhkan ketelitian serta ketelatenan. Khususnya saat Anda hendak menetaskan telur sebagai proses awal pembudidayaan kura-kura.
Penetasan telur merupakan bagian paling rawan. Ada kesalahan sedikit saja, akan berakibat telur gagal menetas. Pengembangbiakan kura-kura akan sedikit terhambat jika telur gagal menetas. Dari proses penetasan telur inilah, jumlah kura-kura baru akan menambah jumlah kura-kura di alam bebas, bisa diketahui perkembangannya.

Cara Budidaya Kura-Kura
Rumitnya proses penetasan telur dalam kegiatan budidaya kura-kura ini, Anda harus mempersiapkannya dengan teliti. Hal ini terkait demikian rentan dan pekanya telur kura-kura terhadap kondisi lingkungan. Diperlukan juga kejelian Anda untuk mengamati perkembangan telur-telur yang sedang dalam proses penetasan tersebut. Ini merupakan salah satu kunci untuk menentukan keberhasilan penetasan buatan yang Anda lakukan.
Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam proses budidaya kura-kura, khususnya dalam proses penetasan telur adalah :
  • Mempersiapkan media pengeraman yang tepat. Beberapa media yang bisa digunakan sebagai bahan pengeraman buatan di antaranya adalah pasir, peat moss, pupuk tanaman, atau juga vermiculite.
  • Tingkat kelembaban lingkungan. Suhu yang disarankan berkisar pada angka 26-28 derajat celcius. Hal ini bisa diketahui dengan cara meletakkan alat pengukur suhu pada lokasi penetasan.
  • Kehangatan suhu dalam media pengeraman.
  • Kestabilan posisi telur. Telur yang terlalu sering berpindah posisi, akan berdampak pada rusaknya embrio sehingga telur gagal menetas. Untuk itu, telur yang ditetaskan jangan sampai tertutup sepenuhnya dengan media eram.

    Sisakan sedikit bagian agar bisa terlihat kondisinya. Untuk mengetahui posisinya, tandai bagian yang terlihat tersebut menggunakan pensil. Sehingga jika posisinya berubah, bisa cepat diketahui.
  • Ada tidaknya telur rusak. Jika Anda menemukan telur yang rusak atau membusuk, harus cepat dipindahkan atau dibuang dari media penetasan. Jika tidak dilakukan berpotensi merusak telur lain yang sehat.

Perlukah Kura-Kura Darat Minum

Cukup banyak kesalah-pahaman tentang kebutuhan minum pada kura-kura darat. Sangat disayangkan karena banyak kondisi penyakit yang ada juga  berhubungan langsung dengan tersedianya air atau lingkungan air  dan sampai hubungannya dengan status hidrasi umum pada reptil termasuk kura-kura darat


Masalah kesehatan yang umum yang berhubungan dengan kadar sub-optimum hidrasi atau lingkungan kekurangan air yang berkepanjangan termasuk dalam penimbunan asam urik yang padat pada sistem renal(kencing) dan kandung kemih, encok persendian; dan gagal ginjal. Semuanya ini merupakan kondisi yang sangat serius dan harus diperhatikan bahwa dehidrasi meskipun hanya dalam jangka waktu yang pendek, dehidrasi dapat memiliki akibat yang mematikan di jangka panjang.

Banyak orang nampaknya percaya bahwa kura-kura darat Mediterania secara alami mendapatkan hampir semua kebutuhan cairannya dari makanannya sehingga mereka dianggap tidak membutuhkan tambahan air minum. Bahkan salah satu buku terbaru tentang kura-kura darat Mediterania menganjurkan bahwa hanya kura-kura sakit saja yang secara sukarela meminum air segar. Ini benar-benar sangat disayangkan bahwa kesalahan informasi yang berbahaya ini beredar. Dan belakangan terbukti bahwa anggapan ini salah karena dari pengamatan langsung pada Testudo graeca dan Testudo hermani di alam liarnya, buktinya dapat ditemukan dengan mudah. Kedua jenis ini paling aktif selama atau sesudah hujan dan dapat dilihat hidungnya berjalan-jalan di tanah, minum dari genangan yang ada. Perjalanan Tortoise Trust di lapangan telah menghasilkan banyak pengamatan seperti ini. Di Spanyol, Perancis, Itali dan Yunani, beberapa Testudo hermanii liar yang diamati  meminum air hujan dan untuk menambah kadar aktifitas selama musim hujan khususnya badai musim panas, pada saat hujan turun membawa kesejukan dari panas yang membakar dan keringnya musim panas. Di Afrika Utara dan Spanyol (Testudo graeca), Yunani dan Turkey (T.ibera), kura-kura darat didapati sedang minum di pinggiran sungai dari reed-beds dan genangan selama hujan yang kadang-kadang terjadi. Baru-baru ini di Moroko, setelah hujan deras setelah beberapa tahun,  aktifitas kura-kura lebih tinggi dibanding dengan yang pernah saya lihat dan banyak kura-kura terlihat minum. Kebanyakan di daerah kering, aktifitas kura-kura berhenti selama musim panas atau kekeringan yang berkepanjangan. Di Turki bagian selatan, Spanyol dan Maroko, kura-kura berdiam diri selama musim panas karena persediaan makanan dan air yang sangat buruk. Di bagian selatan Afrika, sudah biasa untuk mendapati kura-kura Leopard (Geochelone pardalis) minum di kali dan kubangan dan baru-baru ini Moll dan Klemens melaporkan di Tanzania kura-kura pancake (Malacochersus tornieri) menggunakan kubangan air.

Kura-kura darat Mediterania benar-benar dapat beradaptasi untuk bertahan hidup di lingkungan yang kering (semi-arid). Sistem pembuangan melalui uric acid (kencing) daripada urea (kotoran) adalah salah satu bukti yang jelas.  Uric acid dapat dikeluarkan dengan menggunakan kadar “pembuangan” air yang jauh lebih rendah daripada sistem urea seperti mamalia dan amfibi. Penting untuk diperhatikan bahwa jenis kura-kura dari lingkungan yang lembab seperti di hutan lebat seperti Geochelone denticulata, memiliki biokimia urinari yang sangat berbeda dibanding dengan jenis yang ada di lingkungan kering seperti Testudo graeca. Rasio uric acid dan amonia untuk jenis lembab adalah 6.7 : 6 dan jenis yang kering 51.9 : 4 !

Kura-kura darat Mediterania dapat menyingkirkan produk nitrogen buangan dengan pemakaian air yang sangat ekonomis. Perilaku mereka terprogram untuk mencerminkan kebutuhannya untuk tidak membuang-buang air yang berharga. Sangat jelas terlihat selama masa hujan yang dialami di Moroko beberapa bulan yang lalu ditemukan banyak bekas endapan uric acid yang membuktikan bahwa kura-kura kencing waktu mereka minum.  Di lingkungan yang kering, sangat beruntung untuk tidak membuang cairan tubuh yang penting kecuali anda yakin dapat menggantikannya. Saya yakin perilaku ini sangat dikenal baik oleh banyak pemelihara kura-kura darat.

Selama hujan musim panas, kura-kura darat sering minum dan kencing bersamaan. Perilaku ini dapat disimulasikan pada cuaca panas dan dengan sedikit menyemprotkan air ke kura-kura. Kura-kura anda tidak sakit jika dia bertingkah laku demikian. Ia bertingkah laku sama seperti temannya yang ada di alam dan untuk alasan yang benar-benar masuk akal dan biologis.

Hanya karena mereka dapat bertoleransi atas kekurangan air untuk jangka panjang bukan menjadi alasan untuk memaksa mereka secara sengaja atau permanen tanpa air. Kekurangan air adalah keadaaan tidak optimal yang jika terus diperpanjang melewati batas tertentu dapat meyebabkan masalah kesehatan yang serius. Makanan saja biasanya merupakan sumber yang tidak cukup untuk total kebutuhan air pada reptil habitat kering(semi-arid)

Kami melihat beberapa kasus baru-baru ini dimana kura-kura darat yang dipelihara seperti itu, tidak mendapat air segar dan dengan harapan cairan dapat dipenuhi semuanya dari makanan, telah menimbun konsentrasi uric acid di kandung kemih. Ini tidak aneh dan ini seperti yang diharapkan dari cara pemeliharaan seperti ini bedasarkan pengertian biologi dan ekologi kura-kura darat fundamental. Dalam jangka panjang kura-kura ini dapat juga diperkirakan menderita penyakit ginjal and encok persendian.

Di alam liar, selama musim panas yang panas dan tanpa hujan, berdiam atau setengah berdiam sering terjadi. Ada beberapa yang membuat pendiam. Kekurangan makanan dan minum di lingkungan adalah faktor terbesar seperti suhu. Di Moroko pendiam ini biasanya mulai dari suhu lebih dari 29º-30ºC. Aktifitas terbanyak di bagian selatan Moroko biasanya terjadi pada suhu diantra 20º-26ºC dan aktifitas berkurang jika suhu melewati 28ºC.

Selama berdiam-diri, kura-kura darat mempertahankan diri mereka di bawah tanah, di liang yang memperlihatkan suasana/iklim mikro yang cukup stabil. Suhu di dalam liang ini lebih rendah daripada suhu di atas tanah dan kelembaban juga lebih tinggi. Dikombinasikan dengan pengurangan aktifitas ( pada kenyataannya tidak ada aktifitas), faktor ini menghasilkan pengurangan rasio kehilangan cairan yang cukup besar melalui pernafasan dan dengan sedikit atau tanpa kencing.

Nasehat Tortoise Trust pada topik ini sangat jelas. Air segar sebaiknya disediakan untuk semua kura-kura darat secara rutin. Bahkan untuk kura-kura yang benar-benar jenis gurun seperti  Testudo kleinmanni, Geochelone sulcata and Gopherus agassizii  akan minum jika diberikan. Grup bredding T. kleinmanni yang sangat sehat  kami disediakan air setiap hari dan sering mengambil keuntungan tersebut. Anjuran bahwa hanya kura-kura yang sakit saja yang minum adalah benar-benar tidak masuk akal dan tidak didukung oleh ekologi biokimia atau studi yang kami jejaki. Tetapi ada lusinan referensi yang diandalkan dan dari para ahli malah mendukung pandangan yang berbeda.

Membedakan Kura-Kura Jantan Dan Betina

Kura-kura dikalangan pecinta reptil sangatlah familiar. Berdasarkan habitatnya dikenal dua jenis kura-kura yaitu kura-kura yang hidup semi aquatik disebut dengan nama turtle, contohnya adalah Turtle Brazilinensis dan Box turtle. Untuk kura-kura darat disebut tortoise, contohnya Galapagos Tortois. Di Indonesia kebanyakan para pecinta reptile lebih memilih kura-kura semi aquatik dengan alasan mudah didapat, harga terjangkau, dan perawatan murah dan mudah. Untuk kura-kura darat jarang sekali pecinta reptile di Indonesia yang berani mengambil resiko untuk memeliharanya, karena kura-kura darat sudah termasuk binatang langka sehingga untuk memeliharanya juga harus mendapatkan izin dari lembaga-lembaga konservasi. Kalaupun memang ngotot untuk memeliharanya, pastilah kita memerlukan kocek yang sangat dalam.

Para pecinta reptile tentunya sangat memperhatikan jenis kelamin kura-kuranya sebelum memutuskan untuk memeliharanya. Penulis akan berbagi sedikit informasi yang dimiliki tentang cara-cara membedakan kura-kura jantan dan betina (sexing), antara lain:

1. Plastron
Hampir seluruh bagian tubuh kura-kura tertutupi semacam cangkang keras. Pada cangkang bagian atas disebut karapas dan pada cangkang bagian bawah disebut plastron. Hal yang paling membedakan antara jantan dan betina dilihat dari plastronnya. Untuk jantan memiliki plastron yang lebih cekung, sedangkan betina lebih datar. Secara logika, cekungnya plastron jantan akan memudahkan kura-kura jantan untuk menaiki kura-kura betina pada saat akan melakukan kawin.

2. Ekor
Ekor kura-kura jantan lebih panjang dengan bagian pangkal ekor yang gemuk, sedangkan betina memiliki ekor yang pendek dengan pangkal ekor yang kurus.

3. Kuku kaki
Kuku kaki kura-kura jantan lebih panjang dibandingkan kuku kaki kura-kura betina. Perbedaan anatomi ini juga bermanfaat bagi kura-kura jantan pada saat akan kawin. Kuku digunakan sebagai pijakan pada karapas betina untuk menaiki (mounting) kura-kura betina.



4. Hemipenis
Pembeda yang paling mencolok antara kura-kura jantan dan kura-kura betina, tetapi cara ini hanya dapat dilakukan untuk kura-kura yang sudah dewasa kelamin. Caranya adalah dengan menekan-nekan bagian plastron di bawah ekor secara perlahan dan terus-menerus. Jika keluar hemipenisnya sudah tentu kura-kura jantan, sebaliknya kura-kura betina tidak akan ditemukan hemipenis.

Sexing sangat diperlukan sekali bagi pecinta reptile, tergantung dari tujuan pemeliharaannya, apakah akan dijadikan indukan atau pejantan karena sekarang ini sudah banyak pecinta reptile di Indonesia yang mencoba untuk menangkarkan kura-kura khususnya kura-kura yang sudah langka. Sebenarnya masih banyak cara-cara untuk membedakan kura-kura jantan dan betina, tetapi dari apa yang dijelaskan penulis diatas sudah merupakan patokan standart pembeda jantan dan betina dari kura-kura.

Makanan Liar Untuk Kura2 Darat

Daftar dibawah ini berdasarkan dari hasil pengamatan kura-kura darat yang sedang makan di alam bebas terutama di Yunani dan Turki oleh Lin King.  Disini juga akan dibahas tumbuhan yang digemari oleh kura-kura darat yang tumbuh di Inggris-Britain banyak tanaman mediterania dan sejenisnya yang tumbuh di Inggris.

Tanaman ini sangat dianjurkan menjadi dasar makanan pokok yang kaya akan serat untuk kura-kura darat herbivora. Pada semua situasi, kami menganjurkan penambahan secara rutin suplemen multi mineral dan vitamin yang berkwalitas yang juga mengandung elemen-elemen seperti zinc dan selenium. Tidak dapat lebih ditekankan lagi bahwa kebutuhan akan elemen-elemen ini bervariasi dari satu jenis ke jenis lainnya.  Umumnya, kura-kura yang hidup di daerah lebih kering seperti daerah Mediterania lebih cenderung membutuhkan sedikit elemen karena mereka telah beradaptasi dan terbiasa dengan kekurangan element ini di habitat aslinya.

Jika anda dapat menanam beberapa dari jenis tanaman ini, anda sebaiknya mempertimbangkan jenis tanah di taman anda. Jenis tanah memiliki pengaruh yang besar terhadap tersedianya mineral dan komposisi dari tumbuhan tergantung dari tanah itu. Pada tanah yang asam, penambahan pupuk mineral seperti ganggang/rumput laut berkalsium (calcified seaweed) memberi kalsium, magnesium dan beberapa elemen-elemen pada rumput akan membantu memastikan kura-kura memperoleh dengan jumlah cukup. Jika anda dapat memberi pupuk separuh dari taman anda, anda bisa lihat yang mana kura-kura yang pilih, tanaman yang diberi pupuk atau tidak diberi pupuk.

Sebaliknya jika tanah anda kaya akan zat kapur maka campuran gangang laut akan membantu menambah kandungan beberapa elemen-elemen pada tanah ini yang umumnya cenderung kurang.

Hati-hati, hindari memilih tanaman dari daerah yang tercemar oleh timbal dari asap kendaraan atau dari daerah yang mana terkena semprotan bahan kimia.
Tumbuhan sebagai makanan dasar yang dianjurkan:

   * Dandelion (Taraxacum officianale)
    * Hawkbits (Leontodon spp.)
    * Sowthistles (Sonchus spp.)
    * Hawkweeds (Pictis spp.)
    * Hawkbeards (Crepis spp.)
    * Plantains (Plantago spp.)
    * Clovers (Trifolium spp.)
    * Honeysuckle (Lonicera periclymenum) [lebih disukai oleh T. hermanni]
    * Cat's ears (Hypochoeris spp.)
    * Vetches (Vicina spp.)
    * Trefoils (Lotus spp.)
    * Mallows (Malva spp.)
    * Bindweeds (Calystegia spp.)
    * Sedums (Sedum spp.)
    * Ivy-leaved Toadflax (Cymbalaria muralis)
    Juga (yang sering dilihat dimakan oleh T. hermanni and T. marginata in Greece):
    * Robinia (pseudo-acacia) daun
    * Wild clematis
    * Acanthus
    * Nettles

Prakteknya, yang paling penting adalah menyediakan rerumputan alami segar. Ini lebih baik daripada salad supermarket dan akan menyediakan lebih banyak macam mineral dan beberapa elemen yang penting. Kandungan seratnya juga lebih tinggi dari salad komersil. Jika anda dapat menanam beberapa tanaman ini di kandang kura-kura darat anda, kura-kura anda akan pasti menghargai usaha anda.  Tidak hanya kura-kura darat mediterania saja yang menikmati manfaat makanan sehat ini. Ashey Wood, salah satu anggota Tortoise Trust yang memelihara dan mengembang-biakan kura-kura leopard (Geochelone pardalis), memberi beberapa tanaman liar pada makanan hariannya:

Ini adalah ringkasan pemberian makanan yang saya gunakan dalam mengembang biakan koloni Geochelone pardalis babcocki yang ada di koleksi saya, dan juga berhasil digunakan untuk jenis lainnya termasuk semua jenis Testudo dan Geochelone sulcata (African spurred tortoise). Banyak makanan yang dianjurkan untuk kura-kura tangkaran terlalu rendah pada satu faktor yaitu serat. Kura-kura darat Leopard harus memiliki kadar serat yang tinggi pada makanannya. Selama musim semi, musim panas, dan awal musim gugur, semua kura-kura darat saya beri makan 85 % tumbuhan dan bunga-bunga liar.  Tumbuhan komersil dan buah-buahan disediakan sebagai cemilan, biasanya seminggu sekali. Saat mengumpulkan tumbuhan liar hati-hati akan pestisida, coba kenali daerah anda dan pilih tempat yang aman untuk pemetikan. Juga jangan cabut akarnya supaya tumbuhannya dapat tumbuh kembali.

Daftar makanan liar yang tersedia:
Perlu diingat, daftar ini adalah tambahan ini dari sebagian besar dimana kura-kura dapat memakan dan memilih bermacam-macam rumput dan daun-daun semanggi – rumput adalah faktor terpenting pada makanan leopoard dan kura-kura sulcata, contohnya:

    * Dandelion    (Taraxacum officinale) daun,batang dan bunga
    * Red clover   (Trifolium pratence) daun,batang dan bunga
    * White clover   (Trifolium repens) daun,batang dan bunga
    * Greater Plantain (Plantago media)
    * Ribgrass or Ribwart Plantian (Plantago lancealata)
    * Smooth Sow Thistle (Sonchus oleraceus) daun,batang dan bunga
    * Prickly Sow Thistle (Sonchus asper) dipotong kasar atau halus
    * White-Dead Nettle * (Lamilim album)
    * Red-Dead Nettle (Lamium pupureum)
    * Chickweed * (Stelaria media)
    * Smooth hawks-beard (Crepis capilloris) daun dan bunga
    * Hedge mustard (Sisymbrium offlcinale) tanaman muda
    * Bramble (Rubus fruticosus) tunas, daun lunak, dan buahnya

Yang ditandai tanda * tumbuh dan berkembang sepanjang tahun dan dapat dikumpulkan selama musim dingin (kecuali benar-benar beku) membuat tumbuhan ini menjadi makanan tambahan yang berguna di musim dingin. Gunakan buku dan periksa nama latin untuk nama panggilannya karena di setiap daerah memiliki nama panggilan yang berbeda.

16 Gunung Api Dekade Ini

Gunung Api Dekade Ini (Decade Volcanoes) adalah sebutan yang diberikan Asosiasi Internasional Vulkanologi dan Kimia Interior Bumi untuk 16 gunung berapi yang dianggap bernilai untuk diteliti berdasarkan pertimbangan sejarah erupsi berskala besar dan destruktif, serta lokasinya yang dekat dengan permukiman padat penduduk. Proyek Decade Volcanoes mensponsori penelitian dan kegiatan penyuluhan masyarakat mengenai gunung api, dengan maksud memberi pengertian lebih mendalam mengenai gunung-gunung berapi tersebut dan bahaya yang dapat ditimbulkan, sehingga dapat mengurangi kerugian ketika terjadi bencana alam. Proyek ini diberi nama Decade Volcanoes karena disponsori oleh program Dekade Internasional untuk Pengurangan Bencana Alam.

Gunung api dapat ditetapkan sebagai Gunung Api Dekade Ini bila menunjukkan lebih dari satu bahaya gunung api (penduduk yang tinggal di dekat gunung berapi kemungkinan menjadi korban kejatuhan tefrit, aliran piroklastik, aliran lava, lahar, ketidakstabilan tubuh gunung api, dan runtuhnya kubah lava), belakangan ini memperlihatkan aktivitas geologis, terletak di kawasan padat penduduk, secara politis dan geografis dapat diteliti, dan adanya dukungan setempat. Erupsi di salah satu dari gunung api yang ditetapkan sebagai Gunung Api Dekade Ini dapat mengancam keselamatan puluhan hingga ratusan ribu jiwa. Oleh karena itu, usaha-usaha menjinakkan bahaya erupsi di gunung-gunung berapi tersebut dianggap penting.

Keenambelas gunung api itu adalah :

1. Gunung Avachinsky-Koryaksky, di Rusia




2. Gunung Colima, di Meksiko




3. Gunung Etna, di Italia



4. Gunung Galeras, di Kolombia




5. Gunung Mauna Loa, di Amerika Serikat



6. Gunung Merapi, di INDONESIA




7. Gunung Nyiragongo, di Rep. Dem. Kongo



8. Gunung Rainier, di Amerikat




9. Gunung Sakurajima, di Jepang



10. Gunung Santamaria/Santiaguito, di Guatemala



11. Gunung Santorini, di Yunani



12. Gunung Taal, di Filipina



13. Gunung Teide, di Spanyol



14. Gunung Ulawun, di Papua Nugini



15. Gunung Unzen, di Jepang



16. Vesuvius, di Italia

Foto-foto Ombak Luar Biasa yg Ditangkap Kamera

Pasti banyak sekali orang yang pernah melihat ombak apalagi yang tinggal di tepi pantai. Pasti lah kita merasakan betapa dahsyat nya dan indah nya ombak tersebut yang tidak jarang akan mengingatkan kita pada kebesaran Tuhan sang penciptanya. Inilah ombak-ombak yang luar biasa tingginya dan indah nya yang berhasil ditangkap

Hawaii (Pacific Ocean)


  
Coast of Saudi Arabia (RedSea)


Bora Bora (Pacific Ocean)


 Portugal (Atlantic Ocean)


Italy (Mediterranean Sea)


Dominican Republic (Atlantic Ocean)

 
Maldives (Indian Ocean)

 
Vancouver, Canada (Pacific Ocean)

 
Rhodes, Greece (Mediterranean Sea)


Acapulco, Mexico (Pacific Ocean)

5 Jenis Buah yang Efektif Mencegah Flu

Akhir-akhir ini kita sedang dihadapkan dengan cuaca yang ekstrem. Pada saat panas, panas sekali, namun ketika hujan deras dan lama berhentinya. Nah, musim yang tidak menentu seperti sekarang ini, biasanya flu menjadi sakit langganan. Meskipun hanya flu, tetapi sangat mengganggu, untuk itu kita harus menjauhi flu dengan mengonsumsi buah-buahan pencegah flu.

1. Apel


Sudah tak diragukan lagi kalau buah apel merupakan salah satu sumber antioksidan yang cukup populer saat ini. Antioksidan yang terkandung dalam satu buah apel sama dengan 1500mg vitamin C. Selain itu, buah apel juga sarat akan flavanoid protective yang sangat bermanfaat dalam mencegah terjadinya serangan jantung dan kanker.

2. Pepaya

Dengan 250% RDA dari vitamin C yang terdapat dalam buah pepaya ternyata dapat menghindarkan sistem tubuh dari demam. Kandungan beta-caroten, vitamin C dan vitamin E dalam pepaya mengurangi peradangan yang terjadi di dalam tubuh dan mengurangi timbulnya asma.

3. Cranberry

Cranberry mengandung antioksidan yang cukup tinggi melebihi buah dan sayur pada umumnya. Satu sajian cranberry memiliki kandungan antioksidan 5 kali lebih banyak dibandingkan brokoli. Cranberry merupakan probiotik alami yang membantu memperbanyak bakteri baik dalam tubuh dan melindungi nya dari penyakit yang terbawa dari makanan.

4. Jeruk Bali

Jeruk Bali sarat akan vitamin C, selain itu jeruk Bali mengandung senyawa alami yang disebut Limonoids yang bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol. Jenis jeruk bali merah adalah sumber yang sangat potensial untuk melawan kanker karena kandungan lycopennya.

5. Pisang

Pisang menjadi salah satu sumber vitamin B6 tertinggi dibandingkan dengan buah-buahan lainnya. Pisang bisa mengurangi rasa letih, depresi, stres, dan insomnia(sulit tidur). Kandungan magnesium nya yang tinggi menjaga agar tulang kuat. Sedangkan potasium membantu mencegah serangan jantung dan tekanan darah tinggi.